Tips Merawat Sugar Glider
Tips Merawat Sugar Glider |
1. Perhatikan Ukuran Kandang
Sugar glider termasuk hewan yang sulit beradaptasi, terlebih lagi hewan yang satu ini bertubuh mungil jadi lebih membutuhkan perawat yang intensif. Saat memilihara hewan hal utama yang harus disiapkan adalah tempat atau kandang untuk tempat tinggal si hewan kesayangan Anda, sebab kandang juga bisa mempengaruhi siklus hidup dari hewan tersebut. Sugar glider adalah hewan yang suka bermain-main, jadi siapkanlah kandang yang berukan cukup besar agar Anda bisa memodifikasi kandang tersebut sebagai tempat tinggal sekaligus bermain si Sugar glider.
2. Gunakan Alas atau Tempat Penampungan Kotoran
Pastikan anda memberikan alas di bawah kandang sugar glider untuk menampung kotoran dan sisa makanan dari sugar glider ini agar mudah dibersihkan. Sebagai catatan jangan gunakan alas yang terbuat dari kayu, jangan gunakan beberapa jenis minyak keras karena dapat mengganggu pernapasannya. Jika anda memberi pasir atau koran pada alas kandang, pastikan Anda selalu menggantinya 1 minggu sekali.
3. Modifikasi Kandang Menyerupai Habitat asli
Sugar glider adalah hewan malam atau hewan nocturnal yang biasanya tidur di pohon. Agar si sugar glider ini merasa betah di dalam kandang pastikan Anda memodifikasi kandnag tersebut agar hewan kesayangan Anda ini merasa nyaman. Salah satu modifikasi yang bisa Anda lakukan adalah dengan menyediakan kantong dari wol ataupun dari bahan lainnya agar sugar glider bisa beristirahat di dalam kantong tersebut. Bentuknya yang mungil membuat si sugar glider ini dijuluki sebagai hewan kantong atau hewan saku karena mudah dibawa kemana saja atau bia dimasukkan ke dalam saku.
4. Berikan Asupan Makanan dan Minuman Sehat
Semua hewan tentu butuh makan dan minum, oleh sebab itu berilah sugar glider ini asupan makan dan minuman yang bergizi. Sugar glider ini merupakan hewan asli Australia, sugar glider sangat menyukai telur burung, kadal, serangga dan makanan liar lainnya. Namun jika Anda merasa kesulitan mencukupi makanannya Anda bisa menggantinya dengan memberikan camilan berupa ulat hongkong, papaya kering, kelapa kering bebas sulfur, yoghurt, dan kacang.
Nah itulah beberapa cara merawat sugar glider yang bisa anda gunakan sebagai referensi, semoga bermanfaat.