Khasiat Buah Rambutan
Khasiat Buah Rambutan |
Rambutan merupakan salah satu buah yang disukai banyak orang, bahkan banyak sekali macam buah rambutan yang ada di Indonesia dan masing-masing memiliki rasa unik dan khas. Perlu untuk anda ketahui kalau buah satu ini memiliki banyak sekali khasiat menyehatkan untuk tubuh kita, terutama untuk beberapa kebutuhan tertentu. Ada beberapa kandungan nutrisi yang ada pada buah rambutan. Pada artikel ini kami akan menjelaskan kepada anda beberapa khasiat atau manfaat buah rambutan yang bagus untuk kesehatan. Langsung saja simak pembahasannya dibawah ini. Pastikan anda mengkonsumsi buah rambutan secukupnya, kalau berlebihan juga tidak bagus untuk kesehatan tubuh kita. Berikut adalah pembahasannya khasiat Buah Rambutan
1. Menjaga kesehatan jantung kita
Vitamin C yang terkandung dalam buah rambutan dapat memperbaiki dinding pembuluh darah dan menurunkan risiko serangan jantung. Dengan mengonsumsi rambutan, Anda bisa terhindar dari penyakit akibat rusaknya dinding pembuluh darah.
2. Meningkatkan kekebalan tubuh
Antioksidan yang terdapat dalam buah rambutan dapat membantu tubuh untuk melindungi diri dari serangan penyakit. Antioksidan ini diketahui berasal dari kandungan vitamin C yang ada pada rambutan. Asupan vitamin C yang masuk ke dalam tubuh dapat mendorong produksi sel darah putih untuk melawan infeksi. Semakin sedikit vitamin C dalam tubuh, sistem imun pun akan semakin lemah dan rentan terhadap serangan penyakit.
3. Melancarkan pencernaan
Rambutan memiliki daging buah yang mengandung serat tidak larut air. Jenis serat ini merupakan nutrisi yang langsung melewati sistem pencernaan. Dengan begitu, serat tersebut akan membantu mendorong kotoran yang ada di dalam usus. Bantuan serat tidak larut air tersebutlah memperlancar pencernaan Anda dan mudah untuk mengeluarkan kotoran saat buang air besar. Dengan begitu, Anda akan terhindar dari sembelit dan susah buang air besar.
4. Menjaga kesehatan rambut lebih baik
Kandungan vitamin C yang ada dalam rambutan ternyata juga bisa membantu menyehatkan kulit kepala, sehingga menguatkan rambut dan mencegah kerontokan. Selain itu, rambutan pun memiliki kandungan protein yang dapat memperkuat akar rambut dan meningkatkan kualitas rambut.
5. Bagus untuk tulang
Tidak hanya kaya akan vitamin, rambutan pun mengandung mineral yang baik untuk tulang. Mineral utamanya terletak pada tembaga yang ada dalam daging buah. Tembaga ini berfungsi untuk pertumbuhan dan pemeliharaan berbagai sel tubuh, seperti sel pada tulang.
6. Mampu menurunkan berat badan
Dilansir dariHealthline, setiap 100 gram daging rambutan yang dikonsumsi mengandung 75 kalori dan 1,3-2 gram serat. Kandungan serat yang tinggi dan kalori rendah tersebut yang akan membantu Anda menurunkan berat badan. Dengan makan buah rambutan, dijamin Anda dapat mengurangi nafsu makan dan justru akan merasa kenyang dalam waktu yang lebih lama. Sekian dan Terimakasih.